EndroHermono Ajak Masyarakat Bersatu
serayujatim.com || Blitar – Sabtu 06/02/2021 Anggota legislatif dari fraksi Partai Gerindra Ir. Endro Hermono,MBA melaksanakan sosialisasi MPR RI tentang Pancasila, UUD 1945, NKRI, dan Bhineka Tunggal Ika.
Sosialisasi yang dilaksanakan di kelurahan Pakunden kecamatan Sukorejo kota Blitar ini merupakan salah satu agenda rutin Endro Hermono sebagai seorang anggota MPR RI.
Dalam paparan materinya, Endro Hermono kembali mengingatkan kepada masyarakat agar selalu menjunjung tinggi nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.
“Pada kesempatan ini, saya kembali mengingatkan agar kita selalu berpedoman dengan Pancasila dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, karena Pancasila merupakan satu-satunya Ideologi resmi negara kita,” Ucap Endro Hermono.
Endro Hermono juga berharap agar di tengah pandemi Covid-19 masyarakat tetap menjaga persatuan dan kesatuan bangsa.
“Saya juga berharap, dimasa Pandemi seperti sekarang ini, kita semua bisa tetap menjaga persatuan dan kesatuan bangsa, kenapa ? karena kita sedang mengalami masa-masa ketidakpastian. Oleh sebab itu, kita harus bijak dalam bertindak dan terus mengutamakan persatuan dan kesatuan bangsa untuk meminimalisir adanya perbedaan-perbedaan yang mungkin timbul akibat adanya pandemi ini,” tambahnya.
baca juga:
Pada kesempatan itu, Endro Hermono menghimbau agar masyarakat tetap menerapkan hidup sehat dengan mematuhi protokol kesehatan yang telah ditetapkan oleh Pemerintah.
“Bapak dan ibu sekalian, kembali saya mengingatkan agar kita semua selalu menjaga kebersihan dan kesehatan. Pandemi ini bisa kita lawan bersama, bila kita sebagai anak bangsa mampu bersatu dalam menaati protokol kesehatan yang telah ditetapkan oleh Pemerintah,” pungkasnya.

Selain Endro Hermono, sosialisasi ini juga dihadiri oleh Ir. Bambang Gunawan selaku tokoh Nasionalis kota Blitar dan Lek Her yang merupakan tokoh budayawan kota Blitar. Mereka berdua juga bertugas sebagai pemateri pada sosialisasi kali ini.(FAK)
EndroHermono Ajak Masyarakat Bersatu
Komentar
1 komentar